EnglishCoo – Singular dan Plural Nouns adalah materi dasar bahasa Inggris wajib dikuasai pemula. Pemahaman tentang penggunaan Kata Benda Tunggal dan Jamak sangat penting dalam belajar bahasa Inggris.
Kata benda yang dapat dihitung dikenal dengan istilah Countable Nouns. Jenis kata benda ini dapat berubah dari tunggal (singular nouns) menjadi jamak (plural nouns).
Singular dan Plural Nouns
Kata benda tunggal alias singular nouns adalah kata benda berjumlah satu saja. Sedangkan plural nouns adalah jenis kata benda jumlahnya lebih dari satu, beberapa, atau banyak.
Kebanyakan kata benda tunggal (singular nouns) dibuat jamak (plural nouns) dengan hanya menambahkan akhiran -s atau -es saja.
Misalnya cat menjadi cats, book menjadi books, paper menjadi papers, bus menjadi buses, brush menjadi brushes, box menjadi boxes, dan masih banyak lagi contoh lainnya
Namun, tak semua kata benda dapat dihitung (Countable Nouns) memiliki aturan yang sama. Ada banyak aturan yang berbeda mengenai pluralisasi tergantung pada huruf apa kata benda berakhir.
Perubahan Singular dan Plural Nouns
Ada beberapa perubahan kata benda tunggal (Singular Nouns) dan kata benda jamak (Plural Nouns). Perhatikan baik-baik ya perubahannya yaitu:
Penambahan akhiran -s pada kata benda kebanyakan.
- bottle – bottles (botol)
- cup – cups (cangkir)
- pencil – pencils (pensil)
- desk – desks (meja)
- sticker – stickers (stiker)
- window – windows (jendela)
Penambahan akhiran -es pada kata benda dengan akhiran ch, x, atau s.
- box – boxes (boks/kotak)
- watch – watches (jam tangan)
- bus – buses (bis)
- fox – foxes (rubah)
- beach – beaches (pantai)
- brush – brushes (sikat)
Perubahan pada kata benda berakhiran f dan fe.
- wolf – wolves (serigala)
- wife – wives (istri)
- leaf – leaves (daun)
- life – lives (kehidupan)
Apakah kamu tahu perubahan kata benda singular dan plural lainnya? Masih ada beberapa perubahan kata benda tunggal (singular noun) dan kata benda jamak (plural noun) perlu dipelajari nih.
Perubahan Kata Benda Singular dan Plural Nouns
Ada juga kata benda yang disebut sebagai Irregular Plural Nouns karena memiliki perubahan yang tidak beraturan. Yuk simak perubahannya berikut ini.
Perubahan Kata Benda Irregular Plural Nouns
- child – children (anak)
- woman – women (perempuan)
- man – men (laki-laki)
- mouse – mice (tikus)
- goose – geese (angsa)
- tooth – teeth (gigi)
- person – people (orang)
Perubahan Kata Benda Lainnya.
- baby – babies (gigi)
- toy – toys (gigi)
- kidney – kidneys (gigi)
- potato – potatoes (gigi)
- memo – memos (gigi)
- stereo – stereos (gigi)
Kata Benda Singular dan Plural Tidak Mengalami Perubahan.
- sheep – sheep (domba)
- deer – deer (rusa)
- series – series (rangkaian)
- species – species (jenis/macam)
***
Itulah materi tentang kata benda Singular dan Plural alias kata benda tunggal dan jamak. Semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan bahasa Inggris ya dan bisa membuat contoh kalimat noun.
Website: www.englishcoo.com
Facebook: englishcoocom
Instagram: englishcoocom
Youtube: EnglishCoo